Tags

, , ,

Indonesia

Motivator Kreatif- Sebuah Gambar Karikatur menarik perhatian saya, gmbar ini saya dapatkan dari sahabat FB yang saya kenal sangat konsen dengan kemajuan teknologi yaitu kang Herry Fahrur Rizal.

Sebagai seorang penggiat pendidikan tentu saya sepakat dengan gambar keren ini, gambar kreatif dibuat oleh  Robbi Gandamana. Gambar ini berjudul tentang “.Mimpi Umat Manusia dari Berbagai Bangsa”. Saya tersenyum sendiri ketika melihat gambar karikatur yang ke-lima yaitu Indonesia, namun dalam kaos bertuliskan “ENDONESAH” bergambar orang sedang memegang map bertuliskan “Sertifikat PNS” alias kebanyakn orang Indonesia bermimpi jadi PNS, Kira-kira menurut sahabat benar gak yah?

Saya ingin tidak membahas satu-satu karena menurut saya gambar ini sudah cukup jelas mengambarkan keadaan yang sesungguhya tentang negeri kita. Saya sendiri dengan tegas mengatakan tidak pernah bermimpi untuk “Menjadi PNS”. Sejak jaman kuliah saya sudah di ajak oleh banyak teman untuk ikut TES CPNS, namun entah kenapa hati ini tak tergerak sama sekali untuk menjadi PNS.

PNS memang tidak dipungkiri merupakan impian bagi sebagian orang, bahkan bagi sebuah daerah tertentu PNS merupakan karir yang terhormat dan dianggap sebuah karir yang menjajikan dan memiliki jaminan masa depan. Bahkan ada juga yang menjadikan PNS sebuah syarat untuk bisa menikah dan berbagai penomena lain.

Termasuk bagi saya yang berprofesi sebagai seorang guru, ketika pulang kampung atau bertemu kawan lama sering ada yang menyapa, wah sudah jadi PNS yah?. Tentu saya hanya bisa tersenyum dan mengatakan enggak kok.

PNS juga dijadikan sebagai sarana bisnis yang sangat menggiurkan bagi oknum-oknum tertentu dan saya yakin ini bukan rahasia umum. kini untuk menjadi PNS anda harus siap mengeluarkan uang puluhan juta, bahkan didaerah tertentu ada yang sampai dengan seratus juta rupiah, dahsyat kan?

Lalu kalau mimpi anak-anak muda sekarang juga mau jadi PNS, mau jadi apa negara ini?, padahal porsi untuk menjadi PNS hanya sebagian kecil dan kalau saya boleh katakan menjadi PNS bahkan bisa mematian kreativitas anda, kenapa demikian?, karena anda berhubungan dengan banyak etika dan sumpah sebagai PNS, sehingga anda tentu perlu berhati-hati dalam bersikap, termasuk sikap kritis terhadap pemerintahan.

Memang saya akui banyak juga PNS yang kreatif juga kritis, itu hanya sebagian kecil saja, yaitu orang-orang yang punya nyali besar, tidak haus dengan kekuasaan dan tidak tergiur oleh jabatan tertentu.

Apa tugas sebagai pendidik dan orang tua?

Tentu kita harus memberikan pemahaman secara baik kepada anak-anak kita, bahwa PNS bukanlah profesi segala-galanya dan bukan pula profesi yang bisa menjamin masa depan kita kita. Saya sendiri sebagai umat Islam, sangat meyakini bahwa rejeki sudah Allah tentukan untuk saya dan keluarga saya. Jadi walau tak jadi PNS saya masih bisa hidup dan memiliki sesuatu. Lalu siapa yang menjamin masa  depan, seperti uang pensiun?. Lagi-lagi tentu jika selama ini kita sudah berusaha dengan baik dan mencari harta yang halal, masa depan kita sudah Allah tentukan, jadi jangan khawatir dengan masa depan kita, walalu tidak menjadi PNS.

Kembangkan saja potensi yang kita miliki!

Dibagian akhir tulisan ini saya ingin mengajak, yuk daripada berpikir jadi PNS dan melakukan sesuatu yang haram (menyogok) dalam mendapatkannya, dijamin hidup anda gak bakalan berkah. lebih baik kita kembangkan potensi yang kita miliki, yakinlah pada potensi yang kita miliki ini akan mendapatkan rejekinya sendiri.

Semoga anda gambar kreatif selanjutnya, yang menggambar mimpi orang Indonesia (ENDONESAH) Terbaru.He..he..

Terimakasih yang sudah buat gambar karikatur kreatif ini, sangat inspiratif dan menyetuh relung hati…